Pokok'e Siplah

My Life is Adventure

Selasa, 11 Februari 2014

Jadwal Pertandingan ISL 2014

Jadwal ISL 2014 & Klasemen ISL 2014 Sampai Hari Ini


Arema Gol
Jadwal ISL 2014 minggu ini akan dipenuhi pertarungan sengit klub-klub di wilayah Barat dan Timur untuk bersaing di klasemen ISL 2014. Sampai hari ini, Arema Indonesia bercokol di posisi puncak Grup 1 dengan poin sempurna dari tiga pertandingan. Akan halnya Grup 2 masih dikuasai Persebaya ISL meski kemarin dihantam oleh Persela 3-0.
Namun, dengan kenyataan itu sewaktu-waktu puncak klasemen wilayah Timur bisa direbut siapa pun. Salah satu dari Mitra Kukar dan Persipura yang saling bunuh pada Selasa (11/2) ini bisa mendapatkan posisi tersebut lebih cepat. Di sisi lain, Persebaya yang pada Jumat mendatang bertolak ke Bangkalan, juga bisa mengembalikan kejayaan.
Di wilayah Barat, dominasi Arema mungkin saja disalip Persib selama sehari. Dengan catatan, mereka bisa menekuk Persik di kandang lawan. Sebelumnya, Maung Bandung menuai hasil imbang dalam laga tandang pertama mereka melawan Persijap. Andai ini terjadi, sehari kemudian, Arema yang sedang onfire bukan tidak mungkin menggasak Persita untuk kembali memimpin.
Siapakah klub jagoan Anda yang nantinya akan lolos ke babak delapan besar? Saksikan serunya pertarungan mereka di ISL 2014.

Jadwal ISL 2014 pekan ini
Tanggal Pertandingan Jam (WIB) Channel
11 Feb ’14 Persepam vs PSM 15.30 K-Vision
11 Feb ’14 Mitra Kukar vs Persipura 19.00 K-Vision
12 Feb ’14 Persijap vs PBR 15.30 K-Vision
12 Feb ’14 Persik vs Persib 19.00 MNCTV
13 Feb ’14 Persita vs Arema 15.30 MNCTV
13 Feb ’14 Sriwijaya FC vs Gresik 19.00 Global TV
14 Feb ’14 Persepam vs Persebaya 15.30 K-Vision
14 Feb ’14 Pusam vs Persipura 19.00 Global TV
15 Feb ’14 Persela vs PSM 15.30 K-Vision
15 Feb ’14 Mitra Kukar vs Perseru 19.00 K-Vision
16 Feb ’14 Persib vs Semen Padang 15.30 RCTI
16 Feb ’14 Arema vs Barito 19.00 Global TV
Klasemen ISL 2014 hingga Senin (10/2)
GROUP 1





No Klub M M S K Selisih Poin
1 AREMA INDONESIA 3 3 0 0 11-1 9
2 PERSIB 3 2 1 0 4-2 7
3 PERSIJA 2 2 0 0 4-1 6
4 PELITA BANDUNG RAYA 3 2 0 1 4-2 6
5 GRESIK UNITED 3 1 1 1 6-6 4
6 SEMEN PADANG 2 1 0 1 2-2 3
7 PERSITA 3 1 0 2 4-6 3
8 SRIWIJAYA FC 3 1 0 2 1-3 3
9 PERSIJAP 3 0 1 2 4-8 1
10 PERSIK 3 0 1 2 2-8 1
11 BARITO PUTERA 2 0 0 2 1-4 0
GROUP 2





No Klub M M S K Selisih Poin
1 PERSEBAYA 3 2 0 1 3-4 6
2 PUTRA SAMARINDA 3 1 1 1 6-2 4
3 PERSIPURA 2 1 1 0 5-2 4
4 PERSIRAM 2 1 1 0 1-0 4
5 PERSELA 3 1 1 1 3-3 4
6 PERSERU 3 1 1 1 4-6 4
7 MITRA KUKAR 2 1 0 1 3-2 3
8 PERSIBA BALIKPAPAN 2 0 2 0 1-1 2
9 PERSIBA BANTUL 2 0 1 1 1-2 1
10 PSM MAKASSAR 2 0 1 1 1-3 1
11 PERSEPAM MU 2 0 1 1 3-6 1

Tidak ada komentar: